Pada tanggal 30 November dan 1 Desember 2023 Al Azhar International Islamic Boarding School Karanganyar berkesempatan menerima kunjungan dari mahasiswa International Islamic University Malaysia (IIUM). Pada kunjungan ini hadir sejumlah 20 mahasiswa berasal dari Fakultas Psikologi IIUM. Selain kunjungan akademik, para rekan-rekan mahasiswa IIUM dilibatkan dalam joint event dan program bertajuk International Islamic Psychology Camp yang juga diselenggarakan di kampus Al Azhar IIBS.

Acara ini dibuka oleh Prof. Dr. Taufik Kasturi, M.Si., Ph.D pakar dan guru besar ilmu psikologi dan juga selaku Board of Steering Committee Al Azhar IIBS. Pada kesempatan yang sama turut hadir perwakilan Jajaran Direksi Al Azhar IIBS, Al Ustadz Khilmi Dzulqornain, Lc., M.Pd (Director of Academic & IT) dan Al Ustadz Ahmad Zulfiqar A.A.A., S.Fil.I., MIRKH (Director of International Affairs & Public Relation).

Setelah dibuka oleh Prof. Taufik, Ust. Ahmad Zulfiqar memaparkan sejarah dan selayang pandang mengenai Al Azhar IIBS dan program-program yang terdapat di kampus AAIIBS.

Dalam waktu dua hari satu malam ini, mahasiswa dari IIUM diberi kesempatan untuk berlatih menjadi mentor, fasilitator untuk berbagi pengalaman, tips belajar dan perjalanan pendidikan mereka, serta memberikan motivasi untuk murid-murid di Al Azhar International Islamic Boarding School Karanganyar.

Alhamdulillah dalam event International Islamic Psychology Camp ini, panitia membagi para mahasiswa dan murid-murid Al Azhar IIBS kedalam beberapa halaqoh, sehingga setiap halaqoh terdiri dari Mahasiswa IIUM dan murid Al Azhar IIBS agar terbentuk diskusi dengan topik-topik menarik, motivasi belajar, maupun tips-tips manfaat yang didapat ketika sebelum dan selama menjadi mahasiswa di IIUM.

Dalam rangkaian kegiatan yang diadakan, alhamdulillah mahasiswa IIUM, mereka dapat secara langsung membersamai aktivitas-aktivitas asyik dan menyenangkan dengan murid Al Azhar IIBS. Dengan adanya event ini diharapkan dapat mendorong murid Al Azhar IIBS menjadi agent of change dan cendikiawan muslim yang dapat membangun Indonesia ke arah yang lebih baik di masa yang akan datang. 

Semoga kegiatan Al Azhar IIBS dan mahasiswa IIUM ini dapat memperkuat silaturahmi dan kerjasama antar institusi, sehingga dapat menyelenggarakan event-event kerjasama lainnya di masa depan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Kirim
Assalamualaikum Al Azhar IIBS
Mohon info lebih lanjut untuk pendaftaran murid baru
Terima Kasih